Jasa Data Governance untuk Pengelolaan Data Lebih Mudah
Cahaya Muslim
07 June 2024 05:15

Jasa data governance membantu mempermudah Anda dalam melakukan pengelolaan data. Seperti diketahui, melakukan penyusunan data governance bukanlah hal yang cepat dan mudah.
Anda memerlukan sumber daya manusia serta teknologi yang memadai agar dapat lancar dalam melakukan data governance. Maka dari itu, opsi untuk menggunakan jasa data governance bisa menjadi pilihan.
Dengan jasa data governance, proses pengelolaan akan jauh lebih mudah, cepat, dan tepat. Jadi, Anda tidak perlu khawatir risiko kesalahan akibat tidak dikelola secara profesional.
Baca Juga: Apa itu Data Governance?
Manfaat Menggunakan Jasa Data Governance
Menggunakan jasa data governance merupakan salah satu investasi untuk membantu meningkatkan pendapatan perusahaan. Alasannya karena data governance membuat Anda bisa memanfaatkan data sebaik mungkin untuk memajukan bisnis.
Terdapat beberapa manfaat dari menggunakan jasa data governance. Manfaat-manfaat berikut dapat Anda rasakan apabila memilih untuk memanfaatkan layanan jasa tersebut. Di antaranya adalah sebagai berikut.
Fokus pada Hal Utama
Perusahaan penyedia jasa data governance tentunya hanya akan berfokus pada pengelolaan data. Hal ini akan membantu menghasilkan data yang lebih berkualitas, aman, dan mudah digunakan.
Berbeda apabila Anda tidak menggunakan jasa data governance. Tentunya, Anda tidak hanya sekadar mengurus permasalahan data. Banyak area-area atau aspek bisnis yang harus diperhatikan. Maka dari itu, hal tersebut dikhawatirkan membuat Anda merasa kesulitan sendiri karena kompleksitasnya pengelolaan data.
Menyesuaikan Kebutuhan Perusahaan
Setelah dilakukan analisis, perusahaan penyedia layanan jasa data governance dapat menyesuaikan dengan kebutuhan perusahaan. Hal ini akan mengefisiensikan banyak hal.
Tidak hanya itu, data governance yang sesuai kebutuhan juga dapat membantu memaksimalkan potensi data itu sendiri. Dari sini, data pun akan meningkat secara kualitas maupun keamanannya.
Mengefisienkan Biaya dan Waktu
Menggunakan jasa data governance menghindari Anda untuk menghabiskan waktu trial and error. Dengan penggunaan jasa, Anda bisa langsung mempercayakan kepada ahli yang telah memahami bagaimana penyusunan data governance yang baik.
Selain itu, biaya yang Anda keluarkan juga sudah jelas di awal. Jadi, tidak ada biaya tambahan apabila terjadi kegagalan akibat menyusun data governance tanpa panduan yang jelas.
Dikelola oleh Profesional
Profesional artinya adalah mereka yang pandai perihal data governance. Apabila sesuatu diserahkan pada ahlinya, maka pekerjaan tersebut akan selesai dengan rapi dan baik. Jadi, pengelolaan data Anda akan lebih cepat selesai dan akan lebih mudah digunakan nantinya untuk pengambilan keputusan.
Data governance yang dikelola secara profesional juga pastinya sudah disesuaikan dengan regulasi data yang berlaku. Hal ini pun akan menjaga perusahaan Anda tetap aman dan menunjukkan kepada publik komitmen Anda terhadap keamanan data.
Macam-Macam Layanan Jasa Data Governance
Layanan apa saja yang disediakan data governance? Seperti diketahui, data governance berkaitan dengan merumuskan kebijakan mengenai bagaimana data dikumpulkan, disimpan, hingga digunakan. Apabila disimpulkan, terdapat beberapa macam layanan yang disediakan perusahaan jasa data governance. Di antaranya adalah sebagai berikut.
Mengembangkan Kebijakan dan Standar yang Jelas
Layanan pertama adalah pengembangan kebijakan dan standar yang jelas. Dengan layanan ini, Anda akan mengetahui secara jelas mengenai siapa yang bertanggung jawab terhadap akses data, bagaimana prosedur pengelolaan datanya, hingga seperti apa standar kualitas data. Layanan ini membantu Anda memastikan bahwa memang penerapan data governance sesuai aturan yang berlaku.
Implementasi Teknologi
Layanan lainnya adalah implementasi teknologi terhadap data governance. Perusahaan penyedia jasa data governance akan membantu memilihkan implementasi teknologi yang tepat. Nantinya, teknologi tersebut akan membantu pengelolaan data secara efisien.
Pemantauan dan Evaluasi
Terakhir, perusahaan penyedia layanan data governance membantu dalam melakukan pemantauan serta evalasi. Penyedia jasa akan melakukan audit secara berkala untuk menilai efektivitas kebijakan dan proses data governance yang sudah diterapkan. Dari sini, penyedia jasa data governance dapat melakukan evaluasi dan memberikan rekomendasi perbaikan data.
Rekomendasi Data Governance Services
Saat ini, bisa dibilang belum banyak perusahaan yang menyediakan data governance services. Oleh sebab itu, artikel ini akan memberikan salah satu rekomendasi jasa data governance untuk Anda.
Data governance services yang ada di Indonesia dan bisa Anda percayakan adalah Kazee Digital Indonesia. Sebagai perusahaan konsultan data, Kazee menyediakan jasa data governance.
Kazee akan memastikan kualitas, kepatuhan, dan keandalan data Anda dengan strategi tata kelola komprehensif. Dengan layanan dari Kazee, data Anda akan terjamin keamanan dan kualitasnya serta sesuai dengan aturan yang berlaku.
Coba layanan data governance dari Kazee sekarang dengan cara klik di sini!