Brand Monitoring Iphone 14

Bayu Septian

11 November 2022 07:46

Kazeeid

iPhone 14 series sudah tersedia di Indonesia sejak 4 November 2022. Sebelumnya, "Apple Fanboy" di Indonesia sudah lebih dulu bisa memesan iPhone 14 sejak 28 Oktober hingga 2 November 2022.

Dua distributor resmi Apple di Indonesia, yakni ibox (Erajaya Group) dan Digimap (MAP Group) mengumumkan penjualan perdana iPhone 14 series di Indonesia lewat media sosialnya masing-masing. iBox dan Digimap mulai menjual iPhone 14 melalui seluruh saluran penjualan mereka, baik online maupun toko fisik.

Sebelum kemunculannya, desas desus isu terkait Iphone 14 series telah menjadi perbincangan di media sosial dan banyak diberitakan di media online.

Kali ini Kazee Digital Indonesia mencoba untuk membandingkan ekspos terkait iphone 14 dengan produk dari brand lain. Selain itu, perbandingan Brand dari masing-masing produk juga tersaji dalam konten kali ini.

Artikel ini akan membahas mengenai iPhone 14 dari perspektif media monitoring. selain itu akan dibandingkan dengan brand lain terkait ekspos dan sentimennya.

BACA JUGA

Tragedi Stadion Kanjuruhan Dalam Pantauan Media Monitoring

Analisis Media Monitoring

Brand Samsung dan Apple merupakan brand dengan ekspos mention tertinggi mengalahkan Oppo dan Xiaomi.  

Sentimen Terkait Brand

Sentimen negatif Apple tertuju pada dampak covid-19 yang membuat pengiriman unit iphone untuk November diperkiraan akan terganggu karena kebijakan untuk mengatasi covid-19 di pabrik Foxconn

Komposisi Isu Iphone 14

Pengumuman terkait Pre-Order Iphone 14 menjadi isu dengan ekspos tertinggi. Sejak saat waktu Pre-Order diumumkan, ratusan Iphone 14 langsung sold out.  

Top Produk

Iphone 14 menjadi produk yang memiliki ekspos perbincangan tertinggi dibanding jenis produk smartphone lainnya.

Sedangkan pada brand Samsung, Samsung Galaxy S22 menjadi produk yang paling memiliki ekspos tertinggi.

Analisis Sebaran Lokasi

Brand Apple mengisi dominasi perbincangan di seluruh Indonesia. Provinsi DKI Jakarta, DI Yogyakarta, dan Bali menjadi lokasi dominan Apple khususnya di DKI Jakarta terkait program Midnight Lounge yang diadakan Blibli di Dome Senayan Park pada Kamis malam untuk menyambut kehadiran iPhone 14 series di Indonesia.

Share :

Related Articles