Teknologi AI di Tengah Pandemi

Bayu Septian

18 August 2020 17:38

via: majapahit.id

Di tengah banyak aspek yang menyesuaikan kehadirannya untuk tetap relevan dengan pendekatan teknologi. Beberapa aspek teknologi AI yang diterapkan dan meningkatkan efisiensi kehidupan di tengah pandemi di antaranya.

Teknologi Pengenalan Wajah meski Menggunakan Masker

Tech5, perusahaan tekonologi pengenalan wajah, sidik jari dan iris mata yang berbasis di Jenewa, Swiss. Dengan teknologi ini wajah yang selama ini tertutup masker di masa pandemi bisa diidentifikasi sedemikian rupa, di mana akurasi algoritma pengenalan wajah dari Tech5 berada di peringkat 10 tertinggi, dengan kondisi wajah terlihat setengahnya karena penggunaan masker.

Moda Transportasi Daring

Teknologi AI juga digunakan perusahaan penyedia jasa transportasi online untuk menjaga keselamatan pengguna moda transportasi. Fitur pemantau berfungsi memastikan perjalanan konsumen aman sampai tujuan. Pada fitur ini, teknologi AI digunakan untuk mendeteksi pemberhentian yang tidak direncanakan.

Entertainment

Rekomendasi playlist atau film di aplikasi streaming yang ternyata cocok dengan karakter anda. Rekomendasi yang muncul tersebut hadir karena mekanisme kerja AI di dalamnya.

Online Shopping

Menemukan iklan produk yang sedang kamu inginkan ketika sedang melakukan aktifitas di internet merupakan kinerja AI yang menyajikan konten iklan yang relevan dengan preferensi pengguna. Sehingga iklan-iklan yang muncul pun akan mendukung kebutuhan anda.

Optimasi Hasil Foto

Kemampuan machine learning yang ada dalam teknologi AI mampu menjadikan kualitas gambar kamera ponsel semakin baik berdasarkan seringnya kamera ponsel digunakan untuk memotret. Hal tersebut dikarenakan teknologi AI akan mengidentifikasi obyek foto untuk kemudian mengoptimalkan pengaturan kamera dan karakteristik pengguna dalam mengambil objek.

Sumber: Kompas

Share :

Related Articles

No related posts